Shop now to get your free shipping offer. SHOP NOW

Minions dan Gwaenchana Ukir Prestasi Dengan SUB Jersey

Minions dan Gwaenchana Ukir Prestasi Dengan SUB Jersey

Minions sukses kuasai gelaran perdana Urban Youth 3x3 Piala Menpora 2023. Tim putri yang digawangi oleh Aliqa Quinsha Dinata, Jennifer, Joanne Giovanni, serta Shopie itu berhasil merebut trofi juara kategori SMP.

 

Hasil manis itu diperoleh usai Minions mengunci kemenangan dipartai final melawan User GPT yang digelar di GOR CLS Kertajaya, Surabaya, Minggu, 5 November 2023. Mereka unggul dominan 17-7 dalam laga hidup dan mati tersebut.

 

Kemenangan itu jadi kejutan yang menggembirakan bagi para member Minions. Mereka tidak menyangka mampu menaklukkan lawan dengan cukup mudah. Sebab, User GPT merupakan lawan yang mereka waspadai sejak awal.

 

“Itu lawan terberat kami,” kata Aliqa.


Baca juga: Si Kembar Kejar Prestasi Demi Masuk SMA Impian

 

Nyatanya yang terjadi di lapangan berbeda dengan bayangan. Minions mampu menguasai permainan dan membuat lawan keteteran. Memang gelagat sebagai juara sudah terlihat sejak laga pertama diputar pada Sabtu, 4 November 2023.

 

 

Main dalam partai pembuka tidak lantas membuat Minions demam panggung. Sebaliknya Aliqa cs tampil penuh percaya diri. Mereka pun sukses sapu bersih kemenangan dalam babak penyisihan grup. Tim yang berisi empat pemain tersebut berhasil melaju ke babak knock out dengan status sebagai juara grup.

 

Tak pelak, raihan positif itu sukses menyuntikkan semangat dan menambah kepercayaan diri para pemain Minions. Mereka menang dominan hingga berhasil menembus babak final, lalu melesat sebagai jawara.

 

 

Mereka mengukir prestasi tertinggi bersama SUB Jersey. Ya, SUB menjadi bagian penting dalam kemenangan itu. Minions tampil dalam balutan jersey basket buatan SUB. Jersey dengan dominan warna kuning yang identik dengan sosok Minions dalam film Despicable Me.

 

Sejak 2023, SUB Jersey mulai melebarkan sayap dalam dunia basket Indonesia. SUB bertekad untuk mendukung penuh perkembangan basket para pelajar dalam negeri.

 

 

Dukungan SUB tidak hanya diberikan pada Minions. Tim putra Gwaenchana juga memakai jersey basket custom dari SUB. Jersey yang dipakai oleh Aqila Radja Dinata, Satria Airlangga, Damar Prianto, Joshua Leydon Chiang memiliki warna dasar ungu dengan tambahan garis pink dan putih.

 

Dalam 1st Urban Youth 3x3 Piala Menpora 2023 itu, Gwaenchana harus puas meraih juara ketiga. Berstatus sebagai juara grup, mereka hanya mampu mengambil kemenangan 14-3 dalam laga semifinal melawan Buzabi. Pada putaran selanjutnya, mereka kalah tipis dari Super Mario 5-7.

 

Hasil itu membuat Gwaenchana harus bekerja keras untuk perebutan posisi ketiga. Beruntung Aqila dkk mampu mengalahkan SMPN 6 Surabaya.

 

 

 

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Please note, comments must be approved before they are published