Shop now to get your free shipping offer. SHOP NOW

Diikuti 74 Atlet, Bromo Climb 2024 Lebih Seru dan Menantang

Diikuti 74 Atlet, Bromo Climb 2024 Lebih Seru dan Menantang

Custom Cycling Club merupakan komunitas sepeda dengan sejuta acara. Ada saja ide unik yang dibikin oleh perkumpulan cyclist dari Kementerian Keuangan dan Bea Cukai seluruh Indonesia tersebut. 


Jika di Jawa Barat mereka membuat event Jakarta-Bandung-Jakarta. Di Jawa Tengah ada namanya Syawalan. Nah, di Jawa Timur ini komunitas tersebut bikin event bertajuk Bromo Climb 2024. 


Acara gowes yang digelar Sabtu, 2 Maret lalu mendulang sukses besar. Para cyclist yang merupakan pegawai Kementerian Keuangan dan Bea Cukai dari berbagai daerah sengaja hadir untuk memeriahkan acara ini. CCC berkolaborasi dengan DSCC 68 untuk mewujudkan event tahunan tersebut. 

 

Diikuti 74 Atlet, Bromo Climb 2024 Lebih Seru dan Menantang


Pada tahun-tahun sebelumnya, Bromo Climb hanya sebatas event latihan dengan peserta internal saja. Tetapi konsep tersebut diubah pada penyelenggaraan tahun ini.


“Kebetulan CCC tahun ini kerja sama dengan DSCC 68 mencoba meningkatkan ke arah kompetitif,” jelas Trijanu Hendrakumara, koordinator event Bromo Climb 2024 saat dihubungi SUB Jersey. 


Mereka mengundang beberapa komunitas untuk mendatangkan para atletnya di Bromo Climb. Di antaranya ada NC Pro Cycling, Nusantara Pro Cycling, KGB Racing Team, hingga KIC Indonesia. Total ada 74 atlet yang ikut dalam kegiatan tersebut. 


Langkah ini terbukti efektif. Buktinya kehadiran para atlet itu disambut antusias oleh peserta internal. Lebih dari 150 cyclist CCC mendaftar untuk event ini. Mereka jadi semangat mengikuti Bromo Climb 2024. Itung-itung bisa sambil sparring. 

 

Diikuti 74 Atlet, Bromo Climb 2024 Lebih Seru dan Menantang


“Dari pihak Bea Cukai dan Kementerian Keuangan senang karena bisa cycling bareng atlet-atlet dari klub lokal. Mereka merasa asyik,” ujar cyclist CCC tersebut.


Bromo Climb 2024 ini didukung oleh SUB Jersey. Di mana CCC mempercayakan custom official jerseynya kepada SUB. Jersey itu berwarna dominan biru tua yang merupakan warna ciri khas dari Bea Cukai. 


“Kami mendapat rekomendasi dari teman-teman. Bahan jersey SUB terkenal nyaman,” tutur Trijanu.


Seluruh peserta start dari KPP Bea Cukai Juanda. Lalu berhenti KPP Bea Cukai Pasuruan di KM 47. Kemudian pit stop kedua ada di Dinas Binamarga yang menjadi titik start race KOM/QOM. 

 

Diikuti 74 Atlet, Bromo Climb 2024 Lebih Seru dan Menantang

 

Terdapat empat kategori Bromo Climb 2024. Ada women up, men 19 up, men 30 up, serta men 40 up. Tiap kategori diambil lima pemenang. Juara pertama berhak atas hadiah uang tunai sebesar Rp 3,5 juta, lalu juara kedua diganjar hadiah Rp 3 juta, sedangkan juara ketiga memperoleh Rp 2,5 juta. Untuk juara empat dan lima masing-masing mendapatkan Rp 2 juta dan Rp 1,5 juta. 


Diikuti 74 Atlet, Bromo Climb 2024 Lebih Seru dan Menantang

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Please note, comments must be approved before they are published