East Java Running Fest 2025: Tetralogy Journey Pertama di Indonesia
EJRF atau East Java Running Fest bakal menambah semarak dunia lari Indonesia. Ajang pendatang baru bagi para pelari ini siap digelar pada 2025 mendatang.
Mengusung konsep Tetralogi Journey, event ini bakal digelar secara bergilir diempat kota sekaligus. Mulai dari Banyuwangi, Kediri, Madiun, dan puncaknya di Surabaya. East Java Running Festival 2025 mengadakan sistem poin demi mencari peserta terbaik dalam rangkaian event tersebut.
Nantinya juara satu dari masing-masing kategori akan mendapatkan 20 poin, sementara runner-up memperoleh 17 poin, dan juara ketiga memperoleh 14 poin. Jika seorang pelari mengikuti empat event East Java Running Festival 2025 sekaligus, maka peluang untuk menjadi pelari terbaik sangat terbuka.
Banyuwangi akan menjadi tuan rumah pertama bagi pelaksanaan East Java Running Festival 2025. Tepatnya pada Minggu, 26 Januari. Dilanjut di Kediri pada Minggu, 23 Februari, kemudian Madiun pada Minggu, 27 April, serta Surabaya pada Minggu, 22 Juni.
East Java Running Festival 2025 seri Banyuwangi merupakan hasil kolaborasi antara Pemerintah Kabupaten Banyuwangi, Dirpolairud, Polda Jawa Timur, serta SUB Kreatif Industri. Kolaborasi tersebut dijamin akan menciptakan event yang pastinya asyik diikuti para pelari.
Tidak hanya sekadar berlari, pada gelaran East Java Running Festival 2025, para peserta bakal disuguhi rute-rute ikonik yang memiliki pemandangan alam luar biasa. Terutama pada Banyuwangi yang memiliki berbagai destinasi pariwisata yang terkenal indah dan menawan.
Ketua Panitia East Java Running Festival 2025, Bagus Ramadhani, menuturkan Banyuwangi dipilih menjadi tuan rumah perdana sebab dikenal sebagai daerah yang aman dan nyaman bagi para penggiat olahraga.
“Selain nyaman, disetiap pelaksanaan event olahraga di Banyuwangi, antusias masyarakatnya tak perlu diragukan lagi,” kata Bagus.
Sebanyak tiga ribu pelari ditargetkan untuk berpartisipasi dalam event ini. Untuk menambah semarak acara, penyelenggara turut menghadirkan beberapa influencer lari dalam setiap event pada masing-masing kota.
Guna menjaring peserta dari berbagai usia dan kalangan, East Java Running Festival 2025 menyediakan beberapa kategori lari. Ada Fun Walk, lari 5 km, 10 km, hingga half marathon 21 km. Tak ketinggalan juga ada Kids Dash yang hanya tersedia di Surabaya saja.
Sementara itu, Pj Sekda Banyuwangi Guntur Priambodo mengatakan sebuah kehormatan bagi Banyuwangi terpilih menjadi tempat pertama penyelenggaraan East Java Running Festival 2025. Hal tersebut menunjukkan Banyuwangi merupakan daerah yang ramah bagi olahragawan.
“Jadi mari kita sambut East Java Running Festival ini dengan sebaik mungkin dan sehangat mungkin,” ucap Guntur.
Terlebih selama ini Banyuwangi terkenal berhasil menyelenggarakan berbagai event olahraga baik skala nasional maupun internasional. Sehingga tak ada keraguan lagi untuk menjadikan Banyuwangi sebagai tuan rumah perdana East Java Running Festival 2025.
SUB Jersey bakal menjadi official jersey patner dalam ajang East Java Running Festival 2025. Di mana nantinya seluruh jersey yang akan dikenakan oleh peserta merupakan hasil kolaborasi dengan SUB Jersey. Penasaran seperti apa wujud jersey tersebut? Jangan lupa mendaftar, ya.
Pendaftaran East Java Running Festival 2025 sudah dibuka sejak 10 Desember 2024. Jangan sampai ketinggalan, sebab, pendaftaran akan ditutup pada 15 Januari mendatang. Segera amankan slot dan meriahkan East Java Running Festival 2025.
Kunjungi www.eastjavarunningfest.com untuk informasi lebih lanjut.