Shop now to get your free shipping offer. SHOP NOW

East Java Journey 2024 Resmi Dimulai, Azrul Ananda Ingatkan Finis Utama Tetap di Rumah

East Java Journey 2024 Resmi Dimulai, Azrul Ananda Ingatkan Finis Utama Tetap di Rumah

Puluhan cyclist telah berangkat untuk menjajal menaklukkan East Java Journey 2024. Keberangkatan mereka dilepas langsung oleh founder mainsepeda Azrul Ananda di Surabaya Town Square pada Senin, 26 Februari 2024. 


Para cyclist ini merupakan peserta EJJ 2024 kategori 1.500 km. Mereka bakal gowes mengelilingi Jawa Timur dengan total elevation gain mencapai 14.000 meter. 


Para peserta ini datang dari berbagai wilayah di Indonesia. Paling jauh ada dari Papua. Semua datang demi menuntaskan rasa penasaran terhadap event cyclo touring yang menjadi pembuka awal tahun ini. 


“Teman-teman terima kasih sudah ikut East Java Journey tahun ini. Dan ingat finis yang utama itu ada di rumah. Selamat menikmati,” tutur Azrul. 

 

East Java Journey 2024 Resmi Dimulai, Azrul Ananda Ingatkan Finis Utama Tetap di Rumah

 

Setelah itu flag off pun dimulai. Peserta berangkat dengan pengawalan dari pihak kepolisian hingga by pass Krian. Pertimbangan hari Senin yang hectic membuat tindakan tersebut diambil. Demi keselamatan peserta sebelum mereka dilepas untuk petualangan sepanjang 1.500 km.


Nantinya peserta wajib mencapai tiga check point yang disediakan. Masing-masing CP memiliki batas waktu. CP 1 berada di Rante Homestay Paltuding, Banyuwangi, sekitar KM 430. Peserta harus sampai sana paling lambat Rabu, 28 Februari pukul 12.00 WIB. 


Selanjutnya, CP 2 ada di Istana Gebang yang terletak di Blitar pada KM 863. Peserta diwajibkan sudah melaluinya maksimal Kamis, 29 Februari pukul 23.59 WIB.

 

East Java Journey 2024 Resmi Dimulai, Azrul Ananda Ingatkan Finis Utama Tetap di Rumah

 

CP terakhir ada di Pahlawan Street Center, Madiun di KM 1155. Peserta akan ditunggu kedatangannya hingga Sabtu, 2 Maret pukul 23.59 WIB. 


Baca juga: Puluhan Cyclist Mantap Songsong Rute 1.500 KM East Java Journey 2024


Dengan demikian, peserta harus pintar mengatur strategi agar jangan sampai kelewat COT masing-masing CP. Mereka bagaimana pun harus bisa membagi waktu antara gowes dan istirahat. 


Peserta juga diwajibkan memakai jersey sesuai dengan yang didapatkan dalam starter kit. Yakni sebuah jersey cycling dan satu performance tshirt. Keduanya merupakan hasil kolaborasi dengan SUB Jersey. 


Dengan memakai jersey tersebut, maka akan lebih gampang bagi panitia maupun fotografer untuk mengenali peserta. Jika ada sesuatu di jalan sehingga cepat mendapat pengamanan.


“Queen stage EJJ ini ada di Blitar ke selatan. Rutenya gravel beneran. Ada jalan sawah, ada jalan tanah, bahkan broken asphalt,” jelas Azrul.


Rute EJJ 2024 searah dengan jarum jam. Berbeda dengan edisi sebelumnya yang berlawanan dengan arah jarum jam. EJJ tahun ini dijamin bakal lebih seru dengan beberapa spesial segmen, serta rute yang diupgrade dari semula 1.200 km menjadi 1.500 km.



Semangat, cyclist!!

Sampai jumpa di garis finis!!

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Please note, comments must be approved before they are published