Shop now to get your free shipping offer. SHOP NOW

Wajib Diikuti!! Inilah Event Marathon Besar di Indonesia

Wajib Diikuti!! Inilah Event Marathon Besar di Indonesia

Setiap tahun ratusan event marathon terselenggara di berbagai penjuru dunia, tidak terkecuali Indonesia. Di antara banyaknya ajang lari tersebut, pastilah ada beberapa event yang jadi primadona bagi para runners.

 

Saking populernya biasanya para runners sampai harus berlomba-lomba untuk mendapatkan slot yang terbatas. Bisa dibayangkan bukan bagaimana gengsi dan besarnya sebuah event marathon mempengaruhi keinginan seseorang untuk terlibat di dalamnya.

 

Rasanya ada kepuasan tersendiri kalau berhasil menjadi finisher dan mengoleksi medali dari event tersebut. Bahkan tidak sedikit runners yang hobi ikut event lari karena ingin sekadar koleksi medali.


Baca juga: Catat Tanggalnya!! Ini Kalender Marathon 2024

 

Kira-kira kamu sudah tahu belum kalau Indonesia juga punya beberapa acara marathon besar tiap tahunnya. Sebagian besar diadakan di Pulau Jawa dan ada satu yang terkenal di Pulau Bali.

 

Kalau belum tahu, tenang saja. SUB Jersey telah merangkumnya untuk kamu. Inilah tiga event marathon terbesar dan paling bergengsi di Indonesia yang sayang untuk dilewati. 

 

Jakarta Marathon

Wajib Diikuti!! Inilah Event Marathon Besar di IndonesiaKredit foto @jakartamarathon.

 

Lomba lari jarak jauh ini menjadi agenda tahunan. Jakarta Marathon pertama kali diadakan pada 25 Oktober 2015 silam oleh Kementerian Pariwisata saat itu.

 

Kategori racenya terbilang lengkap, mulai dari lari 5 km, 10 km, half marathon, hingga marathon. Bahkan ada juga kids race.

 

Sejak saat itu, Jakarta Marathon selalu diselenggarakan pada minggu terakhir Oktober. Peserta bakal diajak melintasi berbagai landmark ikonik Jakarta sehingga mereka melihat ibukota dengan cara berbeda.

 

Peserta Jakarta Marathon tidak hanya warga negara Indonesia saja. Para pelari asing bahkan sengaja datang dari jauh hanya untuk ikut acara ini. Pada penyelenggaraan pertama peserta Jakarta Marathon diklaim mencapai 15.000 dan datang dari 53 negara.

 

Borobudur Marathon

Wajib Diikuti!! Inilah Event Marathon Besar di Indonesia

Kredit foto @borobudur.marathon

 

Acara ini disebut sebagai perlombaan lari jarak jauh terbesar di Jawa Tengah. Memiliki tagline ‘Voice of Unity’ di mana peserta diajak untuk bersatu menyuarakan kemenangan dan bersama-sama memupuk harapan.

 

Borobudur Marathon 2023 termasuk dalam 375 event yang masuk kualifikasi World Major Wanda Age Group World Championship. Peserta akan memperoleh poin sesuai usia, waktu, dan jenis kelamin.

 

Seperti namanya, Candi Borobudur bakal menjadi tempat penyelenggaraan event tersebut. Rutenya sendiri ialah mengitari keindahan alam Magelang. Borobudur Marathon menawarkan hadiah yang cukup menggiurkan bagi para juara satu, dua, serta tiga.


Baca juga: Lima Fakta Sejarah Marathon yang Harus Kamu Ketahui!!

 

Ajang ini biasanya diminati oleh banyak pelari asing layaknya Jakarta Marathon. Borobudur Marathon hampir selalu diadakan setiap November. Tanggalnya tidak selalu pasti.

 

Maybank Marathon

Wajib Diikuti!! Inilah Event Marathon Besar di Indonesia

Kredit foto @maybankmarathon

 

Sesuai judulnya, event lomba lari ini diprakarsai oleh Maybank Indonesia. Acara lomba lari tahunan itu sudah mencapai satu dekade penyelenggaraannya sejak pertama kali diadakan pada 2012 silam di Bali.

 

Pada 2020, Maybank Marathon menjadi event marathon pertama dan satu-satunya di Indonesia yang memperoleh Elite Label dari World Athletics. Dengan menerima label tersebut, Maybank Marathon telah diakui memenuhi standar internasional untuk sebuah perlombaan marathon.

 

Maybank Marathon juga menjadi salah satu dari 175 ajang kualifikasi WMM Wanda Age Group World Rankings. Itu berarti memberi peluang kepada para pelari dengan kelompok usia 40 hingga 80+ untuk mengumpulkan poin sesuai dengan kategori usia. Akumulasi poin itu bakal menentukan kelayakannya untuk ikut World Championships Wanda Age Group kelak.

 

Perlombaan marathon di Pulau Dewata itu biasanya dilaksanakan setiap Agustus. Ribuan runners dijamin bakal rebutan untuk ikut acara tersebut. Terlebih hadiah yang diberikan kepada pemenang satu, dua, dan tiga sangat menggiurkan.

 

Selain ketiga event tersebut, masih banyak ajang marathon besar di Indonesia yang sayang untuk dilewatkan. Seperti Pocari Sweat Run yang rencananya bakal digelar pada 20 dan 21 Juli 2024. Ada juga Bekasi Marathon serta Yogyakarta Marathon.

 

Kalau kamu kira-kira tertarik ikut yang mana? Tidak ada salahnya kalau berusaha bisa mengikuti semuanya. Asalkan latihan dengan rajin dan menjaga pola hidup yang baik. Niscaya kamu bakal sanggup menjadi finisher marathon.

 

Semangat berolahraga, ya!

 

 

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Please note, comments must be approved before they are published