Shop now to get your free shipping offer. SHOP NOW

L.O.C.T: Makin Semangat Gowes Berkat Jersey Baru

L.O.C.T: Makin Semangat Gowes Berkat Jersey Baru

Aktivitas gowes Lare Osing Cycling Team (L.O.C.T) kembali menggeliat. Usai mati suri selama beberapa saat. Komunitas asal Banyuwangi tersebut sebenarnya bukan pendatang baru dalam dunia sepeda Indonesia. Sudah lebih dari setahun lalu sejak mereka memutuskan membentuk sebuah grup.

 

Hanya saja begitu pandemi covid-19 berakhir, perlahan mengakhiri pula kegiatan gowes mereka. Baru akhir-akhir ini semangat mancal sepeda itu kembali.

 

 

Agar nyala semangat itu makin membara, L.O.C.T memutuskan untuk membuat jersey komunitas. Jersey edisi pertama yang dipercayakan pembuatannya pada SUB Jersey. Mereka merilis jersey tersebut di Pantai Boom pada 1 Oktober lalu.

 

“Kami lagi hot-hotnya karena punya jersey baru. Bikin makin semangat gowes. Malahan ini saya tawarkan untuk bikin jersey kedua di SUB supaya bisa ganti dan teman-teman setuju,” ucap Andi Sugiyono, pengurus L.O.C.T saat dihubungi SUB Jersey.


Baca juga: Kegulung Cycling Club Hobi Meracuni Member Buat Upgrade Sepeda

 

Jersey L.O.C.T ini berwarna dasar biru tosca dengan ornamen garis abstrak pada bagian badannya. Lalu pada bagian bawahnya ada gradasi warna putih yang seolah membentuk jajaran gunung. Persis seperti karakter member L.O.C.T yang suka gowes dengan rute tanjakan.

 

 

Selang dua minggu setelah rilis jersey, tepatnya Minggu (15/10), mereka pergi ke Pulau Bali. Start dari Pelabuhan Gilimanuk, lalu mancal hingga ke Pantai Lovina. Jarak yang ditempuh sekitar 170 km dari berangkat dan kembalinya. Mereka tampil kompak dalam balutan jersey tosca hasil kolaborasi L.O.C.T dengan SUB Jersey.


Baca juga: Snail Bike Community: Biar Lambat Asal Selamat

 

Para member L.O.C.T suka mengeksplorasi tempat-tempat wisata sambil bersepeda. Hal ini tidak lepas dari segudang pariwisata alam yang ada di Bumi Blambangan. Tetapi mereka paling semangat gowes menanjak.

 

“Biasanya anak-anak minta fondo, minimal jaraknya 100 kilometer. Kami selalu gowes pp. L.O.C.T itu jarang loading, kecuali jaraknya jauh banget,” tutur Andi.

 

Terdekat mereka bakal gowes ke Situbondo. Rencananya mereka ingin sekalian mengenakan jersey kedua yang masih dalam proses desain. 

 

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Please note, comments must be approved before they are published